Tujuan Tritura Tahun 1966 Serta Isi & Dampak Tritura

Pada 12 januari 1966 mahasiswa menyerukan tritura kepada pemerintah karena peristiwa G30S/PKI sehingga muncullah gerakan mahasiswa 1966 seperti KAMI.

Kronologi aksi tritura dimulai karena peristiwa G30S/PKI. Berbagai organisasi mahasiswa menuntut isi Tritura yang mereka ajukan kepada pemerintah dikabulkan. Inilah aksi aksi demonstrasi massa yang dilakukan untuk menyampaikan tuntutan rakyat pasca g30s pki disebut Peristiwa tiga tuntutan rakyat tritura.

Salah satu organisasi mahasiswa menjadi salah satu penggerakan dalam aksi ini. Organisasi mahasiswa yang menjadi motor pergerakan semasa menyuarakan tritura adalah KAMI atau Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia. Ketua presidium pusat kami pada saat berlangsungnya demonstrasi besar besaran adalah cosmas. 

Pada kesempatan kali ini, Blog Pelajaran Sekolah akan membahas mengenai Tujuan Tritura 1966 disertai isi dan dampak tritura secara lengkap di artikel ini.

Materi ini berisi tentang sebagai berikut.
  • Pengertian Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat
  • Latar belakang tritura 
  • Isi tritura
  • Tujuan tritura
  • Tokoh tritura
  • Dampak tritura
  • dll
Selamat Membaca!!!

Tri Tuntutan Rakyat


Apa yang dimaksud dengan tritura?

Tri Tuntutan Rakyat adalah sebuah seruan mengenai tiga tuntutan yang dilontarkan oleh gabungan mahasiswa terhadap pemerintah pada saat itu. Selain itu, aksi Tri Tuntutan rakyat juga didukung oleh Tentara Nasional Indonesia atau TNI. Tri Tuntutan Rakyat biasa disingkat dengan Tritura dan disebut juga dengan Tri Tuntutan Hati Nurani Rakyat. Tritura terjadi pada tanggal 12 Januari 1966.

Tuntutan tritura adalah salah satu tuntutan dari rakyat agar pemerintah indonesia pada masa itu mengambil tindakan karena melihat situasi indonesia yang kacau. Salah satu isi dari tritura adalah pembubaran Partai Komunis Indonesia. Jatuhnya pemerintahan presiden soekarno berawal dari tuntunan mahasiswa, yaitu tuntutan Tritura.

Gambar Tritura
Gambar Tritura

Latar Belakang Tritura 


Tritura Tiga tuntutan rakyat adalah peristiwa Tritura berawal dari kejadian G30SS-PKI, dimana terjadi demonstrasi besar menuntut pembubaran Partai Komunis Indonesia atau PKI. Namun, pemerintah tidak segera mengambil sikap secara serius. 

Selain itu, salah satu faktor yang menyebabkan munculnya tritura pada tahun 1966 adalah keadaan Indonesia dibidang ekonomi dan politik semakin kacau dan panas. Salah satu tujuan tritura pada tahun 1966 yaitu menurunkan atau menstabilkan barang dan bahan pokok yang naik. Hal itu lantaran naiknya harga Bahan Bakar Minyak dan bahan pokok makanan yang sangat tinggi.


Oleh sebab itu, pada tanggal 12 Januari 1966, Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI) dan Kesatuan Aksi Pemuda Pelajar Indonesia (KAPPI) yang tergabung dalam kesatuan aksi dalam Front Pancasila. Tuntutan front pancasila yang mendatangi gedung dpr-gr dinamai Tritura. Kedua kesatuan inilah yang memelopori gerakan tersebut. 

Gambar Aksi Tritura
Gambar Aksi Tritura

Penasaran, bukan mengenai apa isi tritura tersebut?

Isi Tritura


Dibawah ini akan dituliskan isi tritura secara lengkap.

Sesuai dengan namanya, Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat berisi tiga tuntutan rakyat (tritura) disampaikan oleh demonstrasi para mahasiswa terhadap pemerintahan. Gelombang demonstrasi yang digawangi oleh para mahasiswa yang tergabung dalam kami menuntut pemerintah masa demokrasi terpimpin dengan tritura. yang merupakan isi tritura adalah sebagai berikut.
  • Pembubaran Partai Komunis Indonesia (PKI) dan ormas-ormasnya.
  • Perombakan kabinet Dwikora dari unsur-unsur PKI.
  • Menstabilkan harga bahan pokok dan barang lainnya yang melonjak tinggi. 
Dibawah ini merupakan penjelasan Tritura isi yaitu:

Pembubaran Partai Komunis Indonesia


Pembubaran Partai Komunis Indonesia atau biasa dikenal dengan PKI didasari karena peristiwa pengkhianatan G30S-PKI. Dimana peristiwa tersebut telah mengakibatkan 7 Jenderal Indonesia meninggal dunia. Hal itu jugalah yang menyulut emosi seluruh bangsa Indonesia untuk membubarkan Partai Komunis Indonesia. 

Ketika kita menengok kembali sejarah ke belakang, maka akan ditemukan bahwasannya Partai Komunis Indonesia pernah berkhianat dan ingin mengubah ideologi negara Indonesia. Kejadian ini terjadi di Madiun pada 18 September 1948. Namun, PKI tetap dibiarkan berdiri dan tidak dibubarkan. Hal tersebut jugalah yang membuat rakyat Indonesia bertambah marah terhadap Partai Komunis Indonesia dan puncaknya terjadi setelah peristiwa G30S-PKI.


Perombakan Kabinet Dwikora


Perombakan kabinet dwikora didasari dengan adanya anggota PKI didalam kabinet dwikora I. Para pelajar dan mahasiswa ingin bahwasannya kabinet Dwikora terbebas dari unsur-unsur PKI. Hal itu lantaran masih berkaitan erat juga dengan peristiwa G30S-PKI. 

Isi Tritura
Gambar Monumen Tritura

Mungkin diantara kalian ada yang bertanya salah satu upaya soekarno dalam mengakomodasi tritura adalah membentuk kabinet dwikora yang disempurnakan. akan tetapi, upaya tersebut tetap ditolak oleh demonstran. mengapa demikian!?

Menanggapi aksi demokrasi yang menyuarakan tritura pada tanggal 21 februari 1966 pemerintahan mengadakan perombakan kabinet dwikora menjadi kabinet dwikora yang disempurnakan kabinet ini sering disebut Dwikora 100 atau Dwikora II. Namun, Soekarno sendiri tidak mengakui bahwasannya hal itu untuk memenuhi tuntutan Tritura yaitu membubarkan kabinet tersebut, melainkan untuk menyempurnakan kabinet Dwikora. 

Meskipun sesuai dengan isi tritura pembubaran kabinet dwikora dan pembentukan kabinet yang baru masih mengundang kekecewaan dari kalangan mahasiswa alasannya adalah karena Soekarno masih mempertahankan beberapa anggota kiri seperti Omar Dhani dan Subandrio.
 

Menstabilkan Harga Barang dan Bahan Pokok


Ketika itu harga barang dan bahan pokok melambung tinggi terutama Bahan Bakar Minyak (BBM) sehingga para mahasiswa ingin harga tersebut turun atau stabil seperti biasa lagi dan tidak memberatkan masyarakat.

Itulah 3 tuntutan rakyat dan merupakan tujuan dibentuknya Tritura tersebut. Yuk saksikan juga video mengenai tritura berikut ini.


Tujuan Tritura


Apa tujuan tritura?

Tujuan dari Tritura terbagi menjadi dua. Tujuan trituta adalah sebagai berikut ini.
  • Salah satu tujuan tritura tahun 1966 yaitu merongrong kepemimpinan, kewibawaan, atau kebijakan dari Presiden.
  • Mahasiswa adalah tokoh kritis terhadap kebijakan pemerintah. Begitu juga pada akhir masa pemerintahan presiden soekarno, mahasiswa menyerukan tritura dengan salah satu tujuannya yaitu memperhebatkan “pengganyangan terhadap Nekolim dan proyek “British Malaysia”
Selain itu, apa tujuan aksi tritura maupun tujuan utamanya sama halnya dengan isi Tritura yaitu sebagai berikut ini.
  • Pertama, isi tiga tuntutan rakyat (tritura) adalah membubarkan Partai Komunis Indonesia dan ormas-ormasnya.
  • Kedua, tiga tuntutan rakyat tritura adalah merombak Kabinet Dwikora dari unsur-unsur PKI.
  • Menstabilkan harga barang dan kebutuhan bahan pokok.
Ketiga hal diatas masih erat kaitannya dengan peristiwa G30S-PKI yang terjadi sebelumnya. Pada akhirnya, keluarlah Surat Perintah 11 Maret 1966 atau biasa dikenal dengan Supersemar dengan tujuan untuk memenuhi Tritura tersebut. Supersemar tersebut ditunjukan kepada Mayor Jenderal Soeharto untuk melaksanakan ketiga Isi Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat. Hal ini dimaksudkan agar Indonesia kembali kondusif seperi biasanya. 


Tujuan mahasiswa mencetuskan atau menyerukan tritura untuk memperbaiki keadaan Indonesia yang semakin kacau. Baik dari segi ekonomi maupun politik sehingga para mahasiswa mencetuskan 3 tuntutan rakyat tersebut. Agar sobat semakin paham dengan apa yang dimaksud dengan Tri Tuntutan Rakyat, sobat dapat melihat gambar dibawah ini.

Tujuan Tritura
Gambar Demo Tritura 1966

Tokoh-Tokoh Tritura


Pada tanggal 10 Januari 1966, terjadi demosntrasi besar-besaran untuk menuntut Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat. Dibalik hal tersebut adalah tokoh-tokoh pelopor yang tergabung dalam kesatuan aksi. 

Gerakan untuk menggalang aksi dan melancarkan demonstrasi menuntut pembubaran pki dan organisasi massa di bawahnya merupakan salah satu isi tuntutan dalam tritura, yang diprakarsai oleh organisasi Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI). 

Gelombang aksi dari mahasiswa, pelajar, organisasi profesi dan organisasi masa menuntut pemerintah untuk segera mengatasi kemelut yang terjadi, mereka bersatu membentuk front pancasila. kesatuan – kesatuan aksi yang tergabung dalam front pancasila kemudian lebih dikenal dengan sebutan angkatan 66.

Nah, berikut ini tiga tuntutan rakyat tritura disampaikan oleh beberapa kesatuan aksi adalah sebagai berikut.
  • Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI)
  • Kesatuan Aksi Pemuda Pelajar Indonesia (KAPPI)
  • Kesatuan Aksi Pelajar Indonesia (KAPI)
  • Kesatuan Aksi Sarjana Indonesia (KASI)
  • Kesatuan Aksi Guru Indonesia (KAGI)
  • Kesatuan Aksi Buruh Indonesia (KABI)
  • Kesatuan Aksi Wanita Indonesia (KAWI)
Dari ketujuh Kesatuan Aksi tersebut terdapat dua Kesatuan Aksi yang menjadi pelopor yaitu Kesatuan Aksi Mahasisa Indonesia (KAMI) dan Kesatuan Aksi Pemuda Pelajar Indonesia (KAPPI).

Tokoh Tritura
Gambar Demo Tritura 1966

Dampak Tritura


Apa dampak positif dan negatif?

Peristiwa Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat (Tritura) memiliki dua dampak bagi kehidupan di Indonesia baik secara positif maupun secara negatif. Dampak dari tritura sangatlah berpengaruh besar terhadap sejarah Indonesia kedepannya. 

Hal tersebut dapat dilihat pada para pelajar dan mahasiswa adalah kelompok yang kritis terhadap pemerintah. Pada akhir pemerintahan soekarno, pelajar dan mahasiswa membentuk kesatuan aksi. berbagai kesatuan aksi tersebut menyerukan ttritura yang salah satu isinya adalah pembubaran Partai Komunis Indonesia. Dan hingga kini, PKI sudah tidak ada lagi di bumi Indonesia.

Nah berikut ini merupakan dampak positif dan negatif dari peristiwa Tritura yaitu:

Dampak Positif Tritura


Dampak positif dari Tritura adalah sebagai berikut ini. 
  • Pertama, disebutkan dampak positif dari dampak aksi tritura adalah dilakukannya pembubaran Partai Komunis Indonesia (PKI) dan ormas-ormasnya yang telah mengancam ideologi Pancasila.
  • Kabinet dwikora yang dibentuk pada masa pemerintahan orde lama akhirnya dibubarkan sesuai tuntutan tritura sebagai gantinya, soeharto menyusun kabinet baru yang diberinama kabinet 100 atau Dwikora II. Namun, Dampak adanya tritura adalah dilakukannya pembersihan kabinet Dwikora dari unsur-unsur PKI. Hal ini dilakukan setelah pergantian ke orde baru.
  • Dampak dari aksi tritura adalah memulai menstabilkan harga- harga barang dan bahan pokok. Hal ini merupakan salah satu tuntutan dari kesatuan aksi.

Nah, itulah dampak dari adanya aksi tritura secara positif. Tonton juga video isi tritura dibawah ini.

Dampak Negatif Tritura


Dampak negatif dari Tritura adalah terjadinya pelanggaran Hak Asasi Manusia atau HAM pada masa Orde Baru (Orba). Banyaknya kasus pembunuhan terhadap simpatisan maupun anggota PKI tanpa diadili terlebih dahulu.

Apabila kita melihat rentetan sejarah tersebut, Tritura ini merupakan salah satu penyebab runtuhnya orde lama. Dimana selanjutnya dikeluarkannya Supersemar oleh Soekarno kepada Soeharto. Isi pokok Supersemar adalah untuk memulihkan keamanan dan ketertiban setelah peristiwa G30S PKI.


Kesimpulan Dari Tritura


Maka didapatkan kesimpulan dari tritura adalah bahwasannya masyarakat ingin membubarkan dan membersihkan Indonesia dari partai komunis indonesia. Selain itu, tetap memeprtahankan ideologi pancasila di Indonesia.

Nah, itulah mengenai ulasan artikel tentang tritura yaitu tujuan Tritura yang berisikan juga latar belakang, isi, tokoh dan dampak dari peristiwa tritura ini. Semoga kalian semua paham dengan materi yang diberikan mengenai sejarah tritura dari tujuan, isi, dampak, dan sebagainya.

Terimakasih Telah Membaca Dan Berkunjung